6 Maret 2021, Kerajinan Perak tidak banyak ditemui yang benar-benar berasal dan berproduksi di wilayah Kota Malang. “Silver 999” sebuah usaha kerajinan perhiasan, berada di Jl.Ikan Paus I Nomor 6, Tunjung Sekar, Kota Malang. Melayani pemesanan perhiasan mulai dari cincin kawin, pemesananan perhiasan, servis perhiasan, baik perhiasan yang berbahan dasar perak sampai dengan bahan dasar platinum.
Berbekal ilmu kerajinan perhiasan yang didapat saat merantau ke Kalimantan, Faishal Arifin, SE pemilik CV Silver 999 memberanikan diri untuk menawarkan produk kerajinan perhiasan yang berbahan dasar emas dan perak itu ke rumah-rumah dan kantor, dengan hanya bermodalkan katalog pada 2009. Modal katalog tersebut rupanya membuahkan hasil. Hanya butuh waktu sepekan baginya untuk membalikkan modal awal. Hal ini kian meyakinkannya untuk terus menggeluti usaha kerajinan perhiasan hingga kini.
Keberhasilannya pada usaha kerajinan perhiasan berbasis hand made itu karena kecerdikan Faishal melihat peluang, selain jiwa kewirausahaannya yang mulai tumbuh sejak di bangku kuliah. Dalam kesuksesannya sebagai entrepreneur muda, pria berusia 28 tahun ini kini telah memiliki usaha beromzet hingga Rp 350 juta per bulannya.
Dalam misi sosial Silver 999, Faishal ingin melakukan pembinaan terhadap perajin perhiasan yang ada di Malang, Jawa Timur, dan sekitarnya. Wirausahanya juga ditujukan bagi pemuda yang tidak produktif dan anak sekolah yang terkendala biaya. Menurutnya, pelestarian perhiasan berbasis Indonesian heritage sangat penting untuk dikembangkan.
Pada saat Pandemi Covid19 yang berkepanjangan berdampak kepada usaha kerajinan perhiasan ini yaitu penurunan omzet yang cukup signifikan. Pemberlakuan Pembatasan Sosial Berskala Besar sampai dengan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat berbasis mikro berdampak pada seringnya terjadi pembatalan pemesanan cincin kawin di pengrajin perhiasan ini.
Bagi Kawanaker yang kebetulan saat ini membutuhkan perhiasan langsung saja segera melakukan pemesanan di alamat diatas. Ayo Kawanaker bangga pakai perhiasan karya Arek Malang sendiri.red