DINAS TENAGA KERJA, PENANAMAN MODAL DAN PELAYANAN TERPADU SATU PINTU KOTA MALANG

Berita

Investigasi dan Pengawasan Ketenagakerjaan Gabungan DisnakerPMPTSP

11 Juni 2021, Kawanaker atas kejadian yang menimpa 5 orang CPMI (Calon Pekerja Migran Indonesia) bidang Ketenagakerjaan bersama tim gabungan melaksakanan investigasi di P3MI tempat penampungan CPMI. Setelah sehari sebelumnya tim tidak bisa menemui satupun pihak yang mempunyai kewenangan di PT. Citra Karya Sejati, Jl.Rajasa No.189, Kelurahan Bumiayu Kecamatan Kedungkandang, Kota Malang. Tim Gabungan kemudian melanjutkan investigasi kepada P3MI di Polresta Malang Kota, bersamaan dengan undangan Satreskrim Polresta Makota kepada P3MI yang menaungi CPMI. Setelah kegiatan di Polresta Malang Kota tim gabungan berpisah, tim bidang Ketenagakerjaan melanjutkan menuju korban CPMI di RS Wafa Husada untuk mendapatkan informasi lebih lanjut dan melihat perkembangan kondisi CPMI.

Pada hari ini DisnakerPMPTSP Kota Malang bersama tim gabungan yang berasal dari Dirjen Binwasker dan K3 Kemnaker RI, Dirjen Binapenta Kemnaker RI, Pengawas Provinsi Jawa Timur, Disnaker Provinsi Jatim, dan UPT BP2MI Malang kembali mendatangi lokasi P3MI. Dari investigasi yang dilaksanakan 5 PMI yang mencoba melarikan diri, hingga saat ini 3 orang yang terluka dirawat di RS Wafa Husada dan 2 orang berhasil melarikan diri.

Seluruh biaya perawatan dan pengobatan ketiga PMI tersebut ditanggung sepenuhnya oleh P3MI. Selain itu ketiga PMI saat ini dilaksanakan proses pengajuan klaim BPJS karena ketiga CPMI sudah terdaftar BPJS Ketenagakerjaan.red

About author

Articles

dinas tenaga kerja, penanaman modal, dan pelayanan terpadu satu pintu kota malang

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *